Green Hair Care

Bismillah ..
Apa kabar, ukhti? n.n
postingan ini adalah edisi khusus perempuan yang memakai jilbab . Semoga bermanfaat ya. . . http://www.emocutez.com

Sebagai perempuan, punya rambut indah itu wajib hukumnya. Namun, haram hukumnya jika rambut indah itu kita perlihatkan kepada orang-orang yang seharusnya tidak melihat keindahan itu. Kita harus menjaganya dan memelihara hingga nanti kita perlihatkan pada suami kitahttp://www.emocutez.com

Menjaga mahkota kita bisa dilakukan dengan berbagai cara, namun jangan sampai cara tersebut berbenturan dengan kewajiban kita menjga dan melestarikan bumi kita yang sedang mengalami Global warming. Well, ukhti. Ini dia tips-tips yang saya temukan di berbagai sumber. Check it!

  • Kita tidak perlu terlalu sering keramas, karena hal itu hanya akan membuat minyak alami yang ada di kulit kepala kita menghilang dan menyebabkan rambut kita kering. Selain itu, dengan tidak keramas tiap hari, kita juga menghemat air. 

  • Saat sedang keramas, tuang shampoo secukupnya saja, kira-kira sebesar uang logam 500 untuk rambut sepanjang bahu. Kalau rambut kita lebih pendek, maka pemakaian shampoo nya pun bisa lebih sedikit. Semakin sedikit kita memakai shampoo maka semakin sedikit juga kita mengotori bumi.

  • Saat membeli shampoo, sebaiknya membeli shampoo kemasan besar saja. Selain mengirit uang, kita juga tidak memperbanyak sampah plastik, apalagi kalau kita keseringan membeli shampoo sachet, wah! Semakin kotor saja bumi kita. Padahal sekarang aja, pemakaian plastik di Indonesia setiap harinya bisa mencapai 4.400 ton. Lama-lama bisa menjadi lautan plastik nih.

  • Hindari pemakaian hairdryer agar kita dapat mengirit listrik. Selain itu,, pemakaian hairdryer yang berlebihan membuat rambut kita kering karena terkena panas yang tidak alami.

  • Jangan menggunakan jilbab dulu kalau rambut kita masih basah, karena nantinya rambut kita akan lembab dan bau. Selain itu juga, akan terjadi penggumpalan kotoran di kulit kepala kita. Jadi, usahakan kita punya waktu luang agar rambut kita kering secara alami. Jika kepepet, misalnya kita harus pergi atau ada janji, maka gunakanlah hairdryer, tapi jangan sampai terllau kering ya!

  • Ada kalanya rambut pendek lebih baik, lho ukhti ^^ karena selain praktis dan tidak perlu diikat saat berjilbab (ikatan itu membentuk gumpalan seperti punuk unta yang dilarang oleh hadist), rambut pendek juga tidak memerlukan perawatan yang rumit dan menggunakan shampoo yang sedikit saja. Jadi membantu bumi kita agar tidak semakin sakit karena banyak pencemaran.

  • Untuk perawatan rambut, misalnya dengan kondisioner, maka kita bisa mengganti kondisioner dengan mayonaise, ukh! ^^ itu lebih alami dan tidak mengotori alam. Selain itu, Kim Erickson, penulis buku Drop-Dead Gorgeous yang mengulas tentang produk-produk organik, mengatakan : “ bahan kimia pada perawatan rambut juga berbahaya untuk kesehatan. Yaitu mengganggu sistem saraf dan menimbulkan iritasi pada mata dan kulit.”
Nah, ukhti. dicukupkan dulu saja ...شُكْرَن 

dari : Berbagai Sumber  

You Might Also Like

0 comments